CONTOH LAPORAN PRAKTEK INDUSTRI (MAGANG)


BAB I
PENDAHULUAN

1.1       LATAR BELAKANG

Universitas Negeri Malang (UM) adalah sebuah perguruan tinggi negeri di Indonesia yang berperan dalam meningkatkan sumber daya manusia guna pengembangkan dalam dunia industri, serta sebagai The Learning University untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia. Lulusan UM Malang diharapkan dapat membantu dalam hal perkembangan industri,  sesuai dengan keahlian masing-masing. Sehingga, berbagai kerja sama dengan pihak industri perlu ditingkatkan, baik dalam wujud Kunjungan Industri atau Praktik Industri. Wawasan dan pengalaman tentang dunia kerja sangat diperlukan bagi mahasiswa, karena mengingat negara Indonesia tergolong negara berkembang, dimana banyak teknologi yang masuk dan diterapkan dalam industri. Sehingga diharapkan mahasiswa dapat lebih mengenal tentang dunia industri dan perkembangan industri.

Praktek Industri merupakan salah satu kurikulum wajib yang harus ditempuh oleh mahasiswa S1 Pendidikan Teknik Elektro Universitas Negeri Malang. Praktik Industri diharapkan dapat memberi pengalaman mahasiswa untuk bekerja secara langsung di Industri. Selain Praktik Industri dapat dijadikan sebagai ajang kesesuaian antara dunia pendidikan dengan dunia industri. Sehingga,  PT. Barata Indonesia (Persero) dianggap sesuai sebagai tempat Praktik Industri. 


1 comment: